
PKBM Ronaa turut hadir pada Acara Rakernas 1 dan Seminar Nasional FKPKBM Indonesia di Provinsi Lampung Tahun 2022
Bertempat di Hotel Syariah Lampung, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Ronaa Metro menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 1 Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK PKBM) Se-Indonesia di Jum’at (28/10/2022).
Dengan kompaknya, kegiatan ini diikuti oleh Kepala sekolah Satuan Pendidikan Non Formal (SPNF) PKBM dan SKB yang aktif dalam menyelenggarakan pendidikan kesetaraan / Non Formal bagi masyarakat yang mana tergabung dalam organisasi musyawarah kerja yaitu Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK PKBM) dari masing-masing perwakilan daerah Se-Indonesia










Para pengurus FK PKBM yang ada di berbagai Provinsi tersebut berangkat mewakili daerah menuju Propinsi Lampung yang dilepas secara langsung oleh masing-masing Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan (Dikbud).
Acara yang berlangsung di hotel Nusantara Syariah Lampung itu bertemakan “Melalui Rakernas I FK PKBM Indonesia Kita Rajut Pendidikan Non Formal Yang Berkesinambungan dan Berkelanjutan Serta Kita Wujudkan PKBM Mandiri dan Bermartabat” dilaksanakan selama 3 (tiga) hari, mulai tanggal 28-30 September 2022.
Ketua FK PKBM Metro, M. Muchlish mengatakan, “Untuk jumlah partisipatif masing-masing Satuan Pendidikan Non Formal di Kota Metro sangat mendukung penuh acara Rakernas 1 dan Seminar Nasional yang diadakan FK PKBM Indonesia di tambah lagi kami di beri tanggung jawab menjadi tempat pelaksanaan acara tersebut…”
AK. Fitrio Atmaja, selaku Sekretaris Forum Komunikasi PKBM Kota Metro menyampaikan, Rakernas Nasional I FK PKBM dan Seminar Nasional Tahun 2022 di Propinsi Lampung diikuti para peserta dari Pimpinan PKBM ataupun pihak SKB yang mewakili.
“Mengingat di Kota Metro terdapat 7 (tujuh) Sekolah Kesetaraan PKBM dan 1 (satu) SKB, untuk mengikuti kegiatan tersebut sekitar 10 peserta yang ikut Rakernas dan Seminar ini..” ujarnya.
Rakernas ini juga bermanfaat bagi para Kepala Sekolah Satuan Pendidikan Non Formal PKBM karena dapat menambah wawasan dan ilmu pengalamannya sesuai dengan tema yang digelar dalam Rakernas I FK PKBM tersebut.
“Saya selaku sekretaris Pengurus Daerah Forum Komunikasi PKBM Kota Metro mengucapkan terima kasih kepada Kepala SPNF PKBM dan SKB Kota Metro yang ikut dalam kegiatan ini. Tidak lupa kepada Dinas Pendidikan dan Kebudyaan Kota Metro saya mewakili Ketua FK PKBM Kota Metro juga mengucapkan terima kasih atas support dan dukungannya. Semoga kita kedepan selalu kompak memajukan Pendidikan Non Formal di Kota Metro, terus menjadi lebih baik, mandiri dan bermartabat,” pungkasnya. [Admin]
Artikel Lainnya :
- Kolaborasi Membangun Mutu Pendidikan | Direktorat Pendidikan Masyarakat Pendidikan Khusus (PMPK) Kemendikbudristek RIRapat Koordinasi Data dan Penjamin Mutu merupakan bukti nyata bahwa kolaborasi adalah kunci dalam membangun mutu pendidikan yang lebih baik
- Informasi Kegiatan Pembelajaran Akhir Tahun Pelajaran 2022/2023, memasuki Awal Tahun Pelajaran 2023/2024Informasi Kegiatan Pembelajaran Akhir Tahun 2022/2023, memasuki Awal Pembelajaran 2023/2024
- Festival Putri Nuban Tahun 2023 Hadirkan Kolaborasi Komunitas LiterasiDalam rangka memeriahkan HUT Kota Metro Ke-86, Dispusarda Kota Metro gandeng komunitas literasi untuk berkolaborasi
- FK-PKBM dan SKB Kota Metro Ikuti Seminar Pelatihan Penguatan Kompetensi Guru Non Formal Kota Metro Tahun 2023Tutor Kuat Menguatkan Indonesia, Pelatihan Penguatan Kompetensi Guru Non Formal – Dinas Pendidikan dan Kebudyaaan Kota Metro Tahun 2023
- Rapat Dewan Tutor SPNF. PKBM Ronaa Metro, dalam rangka Penilaian Akhir Tahun PelajaranRapat Persiapan Penilaian Akhir Tahun Pelajaran 2022/2023